17 Juli 2024 admin 109
Kulon Progo (MTsN6KP) – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 6 Kulon Progo menerima Pembinaan Moderasi Beragama dari Kepala Kantor Kementerian Agama (KakanKemenag) Kulon Progo. Acara yang dilaksanakan pada Rabu, 17 Juli 2024 bertempat di Aula MTsN 6 Kulon Progo bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai moderasi beragama guru dan pegawai MTsN 6 Kulon Progo.
Dalam pembinaannya KakanKemenag Kulon Progo, Bapak H. Muhammad Wahib Jamil, S. Ag., M.Pd. menyampaikan pentingnya moderasi beragama dalam kehidupan sehari-hari, terutama di lingkungan madrasah. “Moderasi beragama penting agar kita menjadi pribadi yang tidak membenturkan agama dan negara, menjadi pribadi yang terbuka, dan tidak mudah mengkalim kebenaran secara subyektif,” papar Wahib.
Ada empat indikator penguatan moderasi beragama di madrasah, pertama; peserta didik dan pendidik serta pegawai tidak mempertentangkan agama dan negara, kedua; selalu memiliki sikap toleransi, ketiga; mengedepankan ukhuwah, komunikasi dan sifat-sifat kemanusiaan dan, keempat; ramah dan adaftif terhadap budaya selagi budaya tersebut tidak bertentangan dengan dengan esesnsi agama, tambah Wahib.
Kepala MTsN 6 Kulon Progo, H. Riza Faozi, S. Ag., M.S.I. menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan pembinaan yang diberikan. “Kami berharap dengan adanya pembinaan ini, kami seluruh civitas MTsN 6 Kulon Progo dapat lebih memahami dan mengamalkan moderasi beragama dalam kehidupan sehari-hari,” kata Riza.
Pembinaan ini juga menjadi momentum untuk mensinergikan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kulon Progo dan MTsN 6 Kulon Progo dalam upaya bersama mewujudkan moderasi beragama dalam kehidupan sehari-hari.