1 Oktober 2024 admin 81
Perpustakaan Darul Ilmi MTsN 6 Kulon Progo kembali memberikan apresiasi kepada siswa yang aktif berkunjung dan menunjukkan minat baca tinggi. Dalam rangka memperingati Oktober sebagai bulan bahasa dan meningkatkan budaya literasi di kalangan siswa, perpustakaan Darul Ilmi mengadakan penghargaan bagi Pengunjung Teraktif dan Pembaca Terbaik tahun 2024, yang diserahkan pada Selasa (1/10/2024).
Kepala Perpustakaan Darul Ilmi, Dra. Rr. Siti Mahmudati, MA. menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi siswa agar lebih sering berkunjung ke perpustakaan dan memanfaatkan fasilitas yang ada. “Dengan pemberian reward ini, kami berharap semakin banyak siswa yang tergerak untuk menjadikan membaca sebagai kebiasaan positif dan sarana menambah wawasan. Kami, Tim Perpustakaan Darul Ilmi akan terus berupaya untuk meningkatkan sarana dan prasarana melalui penambahan koleksi terbaru setiap tahun, mari ke perpustakaan Darul Ilmi, membaca bisa merusak kebodohanmu,” papar Dati.
Penghargaan Pengunjung Teraktif diberikan kepada siswa yang paling sering berkunjung ke perpustakaan sepanjang tahun 2024 yang diberikan kepada Khilda Azka Maulida kelas IXD dan Luthfia Tiarasati kelas VIII B. Sementara itu, Pembaca Terbaik dinobatkan kepada Arfan Anindito kelas VII B yang paling banyak menyelesaikan bacaan pada perpustakaan digital Darul Ilmi MTs Negeri 6 Kulon Progo. Penyaringan tiga kategori tersebut berdasarkan rekap aplikasi layanan sirkulasi melalui aplikasi Slims 9 dan rekap aplikasi Perpustakaan Digital Darul Ilmi yang dihitung sejak bulan Juli, Agustus dan September tahun 2024.
Kepala MTsN 6 Kulon Progo, H. Riza Faozi, S. Ag. M.S.I, yang turut hadir dalam penyerahan penghargaan tersebut, mengapresiasi inisiatif perpustakaan dalam mendukung program literasi madrasah. “Perpustakaan adalah jantung pendidikan, dan siswa yang rajin membaca akan memiliki daya saing dan kreativitas yang lebih tinggi. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut,” ungkap Riza.
Dengan adanya penghargaan ini, diharapkan budaya membaca di lingkungan MTsN 6 Kulon Progo semakin meningkat, serta semakin banyak siswa yang termotivasi untuk mengunjungi Perpustakaan Darul Ilmi dan memanfaatkan koleksi buku yang ada.